Cara Menambah Guru Baru di Dapodik 2021

Rifaus.Id - Data pokok pendidikan (Dapodik) telah diintegrasikan dengan data kependudukan sehingga dapodik saat ini telah memiliki NIK dan nomor KK yang sesuai dengan basis data kependudukan nasional. Dengan begitu, entri data GTK baru harus mengacu pada basis data kependudukan (Dukcapil-Kemdagri). Perubahan proses bisnis perekaman GTK baru saat ini dikelola oleh Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin).

Begini penjelasannya : 

a) Proses ini dimulai oleh sekolah dengan menyiapkan dokumen perekaman GTK baru, lalu diserahkan kepada Admin Dinas Pendidikan yang mengelola Aplikasi VervalGTK.

b) Entri GTK di manajemen master referensi saat ini dilakukan oleh Dinas Pendidikan.

c) Selanjutnya akan dilakukan pemadanan data identitas berdasarkan NIK yang sudah dientri dengan database kependudukan dari Kemdagri. Pemadanan ini dilakukan dengan metode fixed matched yang artinya data tersebut harus sama persis dengan yang ada di data Kemdagri.

d) Jika data tersebut sudah sesuai, maka proses selanjutnya adalah mengecek data NIK yang ada pada data arsip Pusdatin, jika data ditemukan atau mirip, maka sistem akan merekomendasikan untuk tarik data GTK dari sekolah asal. Namun jika data tersebut tidak ditemukan, akan dijadikan sebagai data master perekaman GTK baru.

e) setelah selesai proses perekaman GTK baru, dalam waktu beberapa jam data tersebut akan dipush ke server Setditjen PAUD-Dikdasmen.

f) Sekolah melakukan sinkronisasi agar data tersebut masuk ke Aplikasi Dapodik di lokal.

g) Sekolah mengentri data rinci GTK dan memasukkan ke rombel.

h) Sekolah melakukan sinkronisasi agar data tersebut masuk ke server Setditjen PAUD-Dikdasmen.


Demikian Cara Tambah Guru Baru di Dapodik 2021, semoga informasi ini bermanfaat bagi guru PAUD, SD, SMP, SMA/SMK. Terima kasih....  

Posting Komentar

Admin infodapodik tidak bertanggungjawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator.

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak