Aplikasi Dapodik versi 2025.c dirilis dalam bentuk patch. Satuan pendidikan dapat melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik versi 2025.c menggunakan patch dengan syarat pada perangkat sudah terpasang Aplikasi Dapodik versi 2025.b, berikut langkah-langkah pembaruan menggunakan patch:
Untuk melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik ke versi 2025.c, lakukan langkah-langkah berikut:
- Pastikan satuan pendidikan telah memasang Aplikasi Dapodik versi 2025.
- Unduh patch di laman: https://dapo.dikdasmen.go.id/unduhan
- Pasang patch yang telah diunduh.
- Tekan ctrl+f5, pastikan versi Aplikasi Dapodik di beranda sudah Dapodik 2025.b.
- Masuk dengan akun satuan pendidikan.
- Klik tombol Tarik Data
- Lakukan pengisian dan perbaikan data.
- Lakukan Validasi
- Lakukan sinkronisasi.
Berikut adalah daftar perbaikan Aplikasi Dapodik versi 2025.c:
- [Perbaikan] Validasi terkait perhitungan wakil kepala sekolah
- [Perbaikan] Validasi PKL untuk kelas 13 bagi SMK
- [Perbaikan] Isian NPWP PTK menjadi 16 Digit
Demikian informasi yang kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Salam Satu Data Pendidikan Indonesia,
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Admin Dapodik.
Tulisan Terkait :
_
Tags
dapodik